Selasa, 13 Oktober 2009

MASAKAN DAERAH YOGYAKARTA Lanjutan

BACAM AYAM

Bahan:
1 ekor ayam, dibelah 2 lalu dipotong 8
4 lembar daun salam, sobek-sobek
3 lembar daun jeruk nipis, diiris
2 sendok makan air asam jawa kental
3 cm lengkuas, memarkan
50 gram gula merah
2 sendok makan ketumbar, sangrai
2 siung bawang putih, haluskan
1000 cc air kelapa
- garam dan gula secukupnya.

Cara membuat:
  Campurkan semua bahan jadi satu, rebus dengan api kecil sampai daging ayam empuk dan airnya mengering, angkat dinginkan. Goreng ayam sampai matang dengan minyak cukup panas. Hidangkan bersama sambal dan lalapan.

1 komentar:

Eko Eshape mengatakan...

Sudah lama gak masak ayaam bacem nih.
Dulu adikku paling suka kalau aku masak ayam bacem.

Kapan-kapan masak lagi ah untuk mengenang adikku yang sudah tiada.

Salam sehati